Pesona Indonesia
Hello Buddies, udah pada tahu belum kalau lambang atau pun logo pesona Indonesia punya arti dan makna tersendiri.
Wonderful Indonesia atau Pesona Indonesia adalah janji pariwisata Indonesia kepada dunia.
Kata “Wonderful” atau “Pesona” mengandung janji bahwa Indonesia kaya dengan ketakjuban,
dari segala aspek manusia maupun alamnya, yang mengusik kalbu dan menjanjikan pengalaman baru yang menyenangkan
Lambang ini juga punya komponen-komponennya yang memiliki berbagai konsep, diantaranya:
Logo Wonderful Indonesia atau logo Pesona Indonesia terdiri dari komponen logo burung yang disebut logogram. Yap, kumpulan warna-warni yang cantik itu ngebentuk gambar ataupun visual 'burung'. Burung yang suka berkelompok melambangkan hidup damai antar sesama di alam sentosa.
Burung juga satwa dengan populasi terbesar di Indonesia dan menjadi lambang bangsa.
Rentangan sayap berarti keterbukaan, hasrat untuk terbang jauh, melintas batas. Sifatnya semesta, dikenali oleh semua.
Komponen berikutnya tentu menyangkut nama negara kita, Negara Indonesia.
Tulisan “Wonderful” dan “Indonesia” atau “Pesona” dan “Indonesia” yang disebut logotype.
Kata “Indonesia” berwarna hitam yang lebih besar daripada “Wonderful” atau “Pesona” mengedepankan dan memperkuat Indonesia diantara
persaingan pariwisata internasional. So, kalian harus bangga sama Indonesia, tetap lestarikan alam dan budaya negara kita yaa
Warna-warna yang ngebentuk gambar burung juga memiliki arti ataupun filosofi yang tersirat pada logo tersebut, seperti,
Warna Hijau yang berarti, Kreativitas, Ramah kepada Alam dan Keselarasan.
Warna Ungu yang berarti Daya Imajinasi, Keimanan, Kesatuan Lahir dan Batin.
Warna Jingga yang berarti Inovasi, Semangat Pembaruan, dan Keterbukaan.
Warna Biru yang berarti Kesemestaan, Kedamaian, dan Keteguhan.
Dan magenta yang berarti Keseimbangan, Akal Sehat, dan Sifat Praktis
Filosofi dari bentuk logo tersebut adalah
Luwes, serba lengkung, tanpa sudut persegi ataupun garis lurus, memaknakan besarnya arti keseimbangan dan keselarasan manusia dengan Alam dan antar sesama di Bumi.
Satu hal lagi yang terpenting
Dalam pengaplikasiannya pada berbagai media, kedua komponen logo ini yang terdiri dari logogram dan logotype tidak boleh dipisah.
Tetaplah jaga alam disekitarmu sekecil apapun itu karna alam akan melindungi mu kembali, tak lupa juga untuk bersyukur kepada Tuhan yang maha Esa telah memberikan alam Indonesia yang tiada bandingnya ini.
salam lestari, see ya.
0 komentar:
Posting Komentar